Dalam Waktu Dekat di Tahun 2020 Anggota DPRK Aceh Utara Tempati Gedung Baru

oleh -156 views

Lhoksukon (AD) – AnggotaDPRK Aceh Utara didampingi oleh Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Aceh Utara meninjau gedung baru DPRK yang berada di Desa Alue Drien, Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, Senin (13/1).

Kenjungan anggota DPRK tersebut untuk memastikan kelayakan gedung baru yang berada di kawasan Landing itu dimana dalam waktu dekat ini anggota DPRK Aceh Utara akan menempati gedung baru tersebut.

Ketua DPRK Aceh Utara Arafat saat dikonfirmasi oleh media mengatakan ini kunjungan perdana mewakili anggota DPRK Aceh Utara dengan harapan kami semua anggota dewan, semua fraksi, semua pimpinan komisi, dan pimpinan dewan supaya harapan kita bersama dan target kita insyaallah bulan Juni 2020 kita akan menempati gedung baru ini.

Lanjut Arafat, maka dengan ini kita akan koordinasi dengan Kadis Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman tentang kontrak anggaran 2020 untuk finishing kantor DPRK, kemungkinan kontraknya nanti bulan tiga harapan kita bersama bulan Juni 2020 selesai.

Maka kita akan duduk dengan Kadis PRKP, mana yang akan dikerjakan dulu, kemungkinan diluar kantor akan kita tinggalkan dulu dan ini kita fokus untuk dalam kantor, seperti Listrik, AIR, dan AC, sebut Ketua DPRK Aceh Utara ini.

Sementara itu Kadis PRKP Aceh Utara Ir. Azmi, MT mengatakan untuk anggaran tahun 2020 sesuai dengan pengesahan anggaran kurang lebih ada 8.8 Miliar, ” dari 8.8 Miliar sebenarnya yang dibutuhkan sekitar 12 Miliar, itu diluar mobiler kantor, kalau untuk mobiler kantor dengan kualitas bahan yang bagus di perkirakan sekitar 10 Miliar,” sebut Azmi.

Dari pertama dibangun sampai saat ini sudah menghabiskan anggaran pembangunan gedung DPRK ini sekitar 42 Miliar dan insyaallah sekitar 12 Miliar lagi lebih kurang  gedung tersebut rampung, pungkasnya. (021).